Slawi (16/07/2023),- BKPSDM Kabupaten Tegal dengan fasilitasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat (UPKP) pada tanggal 11 s/d 12 Juli 2023 bertempat di SMK Negeri 2 Pekalongan jl. Perintis Kemerdekaan dan diikuti oleh 211 orang PNS. Ujian Dinas merupakan syarat bagi PNS yang akan dipertimbangkan kenaikan pangkat ke golongan lebih tinggi. Ujian Dinas Tingkat I untuk kenaikan pangkat dari Pengatur Tingkat I (II/d) menjadi Penata Muda (III/a) dan Ujian Dinas Tingkat II untuk Penata Tingkat I (III/d) menjadi Pembna (IV/a).
 
Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen PNS dan Keputusan Kepala BKN Nomor 12 Tahun 2002 Tentang Ketentuan Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 99 Tahun 2000 Tentang Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2002, Bahwa dalam rangka kenaikan pangkat PNS yang pindah Golongan Il/d ke III/a dan Golongan III/d ke IV/a dipersyaratkan telah mengikuti dan lulus Ujian Dinas yang ditentukan. Sedangkan PNS yang memperoleh ijazah lebih tinggi dapat disesuaikan pangkatnya sesuai ketentuan yang berlaku dipersyaratkan antara lain diangkat dalam jabatan yang sesuai dengan ijazah yang diperoieh dan lulus Ujian UPKP. 
 
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat dengan sistem Tes Menggunakan Media Komputer (TMMK) dengan tempat pelaksanaan ujian Fasilitasi PNS Instansi Vertikal di 6 (enam) titik lokasi (SMA/SMK Provinsi Jawa Tengah) yang ditentukan berdasarkan jumlah peserta tiap Kabupaten/Kota. Selain peserta dari Pemerintah Kabupaten Tegal, pelaksanaan bagi PNS instansi pemerintah eks karisedenan pekalongan lainnya yaitu Kota Pekalongan, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, Kabupaten Pemalang, Kota Tegal dan Kabupaten Brebes juga melaksanakan kegiatan serupa. Adapun peserta dari Pemerintah Kabupaten Tegal pada tanggal 11 Juli 2023 bagi peserta ujian dinas tingkat I sejumlah 155 orang, 12 Juli 2023 bagi peserta ujian dinas tangkat II sebanyak 5 orang, UPKP tingkat I 2 orang dan UPKP tingkat III 49 orang.
 
Kepala Bidang PSDM Agus Triono yang hadir melakukan monitoring menyampaikan pelaksanaan ujian dinas dan UPKP tahun 2023 relatif berjalan lancar, kelulusan peserta ujian dinas sebanyak 144 orang dari total peserta yang hadir 159 orang, sedangkan kelulusan UPKP peserta yang lulus sebanyak 16 orang dari jumlah peserta yang hadir 49 orang. “adanya perubahan skema kelulusan dan nilai ambang batas kelulusan turut mempengaruhi kelulusan ujian dinas dan UPKP, untuk kelulusan ujian dinas mengalami peningkatan sedangkan UPKP persentase kelulusan stagnan masih sama dengan tahun lalu”  kata Agus. (mif)