Slawi – BKPSDM Kabupaten Tegal menggelar kegiatan "Kamis Belajar" , Kamis, 7 November 2024, dengan tema Seminar Kesehatan Mental di Lingkungan Kerja. Acara yang berlangsung secara hybrid ini dihadiri ASN BKPSDM secara langsung di aula BKPSDM dan ASN lainnya yang mengikuti melalui Zoom serta live streaming YouTube. Seminar dibuka oleh Kepala BKPSDM Kabupaten Tegal, Mujahidin.
Dalam sambutannya, Mujahidin menekankan pentingnya kesehatan mental di tempat kerja sebagai elemen kunci dalam peningkatan produktivitas dan kesejahteraan para ASN. “Dengan memahami pentingnya menjaga kesehatan mental, diharapkan para ASN mampu menjalankan tugas dengan lebih optimal dan tetap sehat baik fisik maupun mental,” ungkapnya.
Seminar ini menghadirkan Ardiani Wahyuningrum, Psikolog, sebagai narasumber yang berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam menjaga kesehatan mental. Ardiani menyampaikan bahwa kesehatan mental berperan penting dalam mendukung produktivitas kerja. Ia mengungkapkan bahwa beban atau tekanan yang muncul di tempat kerja dapat memengaruhi kondisi mental dan fisik ASN, bahkan hingga berdampak pada kesejahteraan keluarga di rumah.
Ardiani menambahkan beberapa tips praktis yang dapat membantu ASN dalam menjaga kesehatan mental di tempat kerja. Beberapa di antaranya adalah menjaga kesehatan fisik melalui pola hidup sehat, membangun relasi yang positif di lingkungan kerja, serta mengelola diri dengan efektif. Ia juga mendorong peserta untuk berkomunikasi secara terbuka tentang permasalahan yang dihadapi kepada orang yang tepat dan memperkuat aspek spiritualitas sebagai bagian dari kesehatan mental yang seimbang.
Seminar ini dipandu oleh Andhika Arif Maulana, Kepala UPTD Penkom ASN, yang juga bertindak sebagai moderator. Sesi tanya jawab di akhir acara memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berdiskusi langsung dengan narasumber, membahas berbagai tantangan kesehatan mental yang mereka hadapi di lingkungan kerja.
Kegiatan ini dirancang secara hybrid untuk menjangkau partisipasi luas dari ASN di lingkungan Kabupaten Tegal. ASN yang berada di lokasi dapat berinteraksi langsung di aula, sementara yang berada di luar kantor tetap dapat mengakses seminar melalui Zoom dan live streaming di YouTube.
Seminar ini menjadi bagian dari komitmen BKPSDM Kabupaten Tegal dalam meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas ASN melalui pendidikan berkelanjutan, khususnya dalam aspek kesehatan mental yang berperan penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan harmonis.