Slawi – Dalam rangka mendukung pengembangan karier aparatur sipil negara berbasis merit, BKPSDM Kabupaten Tegal menyelenggarakan kegiatan Penilaian Potensi dan Kompetensi bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Tahun 2025 Batch 1. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Selasa hingga Rabu, 15–16 April 2025.
Sebanyak 49 peserta mengikuti proses penilaian yang dilaksanakan di dua lokasi, yakni Ruang Aula Bappeda Litbang dan Gedung UPT Penilaian Kompetensi BKPSDM Kabupaten Tegal. Kepala UPT Penilaian Kompetensi, Andhika Arif Maulana, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam mendukung perencanaan pengembangan karier PNS secara objektif dan terarah.
“Penilaian ini bertujuan menggali potensi sekaligus mengukur kompetensi para PNS sebagai dasar untuk pengembangan karier yang lebih tepat sasaran,” ujar Andhika saat ditemui pada Senin (28/04/2025).
Ia menjelaskan bahwa setiap peserta mengikuti dua jenis tes, yaitu tes psikometri dan wawancara kompetensi, yang dirancang untuk memotret kemampuan kognitif serta perilaku kerja sesuai standar jabatan.
Sebagai bentuk sinergi antar daerah dan peningkatan kualitas pelaksanaan, BKPSDM Kabupaten Tegal menggandeng asesor dari BKD Provinsi Jawa Tengah, BKD Kabupaten Pekalongan, dan BKD Kabupaten Cilacap.
“Kolaborasi ini penting untuk menjamin independensi, profesionalisme, dan akuntabilitas proses penilaian. Ini juga menjadi bagian dari komitmen bersama dalam memperkuat sistem merit di lingkungan ASN,” tambahnya.
Kegiatan penilaian ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Pemerintah Kabupaten Tegal untuk membangun aparatur yang kompeten, adaptif, dan siap menghadapi tantangan reformasi birokrasi. (MM)