Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Tegal menerima penghargaan di bidang Pengembangan Kompetensi ASN melalui ajang Bangkom Jateng Awards 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Jawa Tengah, pada Rabu (17/12).
 
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kepala BKPSDM Kabupaten Tegal, Mujahidin, yang dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, sehingga BKPSDM Kabupaten Tegal berhasil meraih peringkat V Bangkom Jateng Awards 2025.
 
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja bersama seluruh jajaran BKPSDM Kabupaten Tegal. Terima kasih atas dukungan dan kolaborasi dari berbagai pihak, sehingga kami dapat meraih prestasi di tingkat Provinsi Jawa Tengah,” ujar Mujahidin.
 
Menurut Mujahidin, pencapaian tersebut tidak diraih secara instan, melainkan melalui proses yang panjang dan kompetisi yang ketat dengan BKD/BKPSDM se-Jawa Tengah. Ia menjelaskan bahwa rangkaian penilaian Bangkom Jateng Awards 2025 meliputi pengisian data dukung, visitasi bagi lima besar nominasi, serta wawancara atau depth interview sebagai tahap akhir penilaian.
 
“Setelah melalui tahap pengisian data dukung, BKPSDM Kabupaten Tegal berhasil masuk nominasi lima besar. Selanjutnya dilakukan visitasi dan wawancara untuk pendalaman serta verifikasi terhadap program pengembangan kompetensi yang telah kami jalankan,” jelasnya.
Tahap visitasi dilaksanakan pada Rabu (19/11), di mana BKPSDM Kabupaten Tegal menerima kunjungan Tim BPSDMD Provinsi Jawa Tengah dalam rangka pendalaman dan konfirmasi berbagai indikator penilaian. Sementara itu, tahap wawancara atau depth interview sebagai penilaian akhir dilaksanakan pada Senin (01/12).
 
Mujahidin berharap keikutsertaan BKPSDM Kabupaten Tegal dalam Bangkom Jateng Awards 2025 dapat menjadi momentum evaluasi dan penguatan dalam meningkatkan kualitas pengembangan kompetensi ASN ke depan.
 
“Prestasi ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan program pengembangan SDM aparatur yang inovatif, kolaboratif, dan berdampak nyata terhadap peningkatan kinerja serta kualitas pelayanan publik di Kabupaten Tegal,” pungkasnya.